Audiensi PB Paguyuban Warga Sunda Sumbar Kepada Ketua DPRD Sumbar

Minggu, 12/01/2025 – budimannews.com, PB Paguyuban Warga Sunda silaturahim kepada Ketua DPRD Sumbar Bapak H. Muhidi di kediaman rumah dinasnya, disambut dengan ramah tamah dan makan bersama.

H. Maman Sudarman sebagai Ketua Umum PB Paguyuban Warga Sunda Sumbar didampingi Sekjan PB PWS Deni Mahesarani, hadir juga Ketua Pengaping PB PWS Sumbar Ade Djulhadi dan Pengurus lainnya juga Srikandi PWS Sumbar.

Dalam sambutannya H. Maman Sudarman menyampaikan Paguyuban Warga Sunda merupakan etnis Sunda yang berasal dari tatar Sunda yang ada di ranah minang adalah warga masyarakat Sumatera Barat. Paguyuban Warga Sudan (PWS) sudah hadir dan berdiri di 18 Kota kabupaten dieluruh Sumatera barat. Menurut catatan yang ada etnis Sunda merupakan etnis terbanyak ke dua setelah Minang,
Pangaping PB PWS Sumbar Ade Djulhadi menyampaikan dalam penguatan keorganisasian sesuai AD/ART, perlu kerjasama dengan pemerintahan khususnya DPRD Sumbar untuk membangun bersama Sumatera Barat dalam bidang seni budaya, UMKM dan Sosial Kemasyarakatan keagamaan. Warga etnis Sunda sudah lama hadir dan berkontribusi positif bagi pembangunan Sumbar disektor tersebut, agara hadirnya PWS Sumbar juga memberikan kontribusi yang lebih kongkrit, perlu kiranya disupport oleh pemerintah baik Pemprov dan DPRD Sumbar, “ucapnya.

foto audiensi pws sumbar bersama Ketua DPRD sumbar


Disampaikan juga oleh Sekjen PB Peguyuban Warga Sunda untuk penguatan keorganisasian PWS perlu pembinaan dan pemberdayaan oleh pemerintahan agar menjadi organisasi yang profesional dalam menjalankan giat program yang telah disepakati dalam raker maka perlu adanya supporting nyata, ‘ucapnya.

Ketua DPRD Sumbar H. Muhidi menyampaikan kita terbuka siapa saja yang datang silaturahim kerumah dinas untuk membangun Sumatera Barat lebih baik kedepannya, silaturahim terbuka, komunikasi dan visi kedepan menjadi patokan dalam menjalani amanah dan tugas tangung jawab sebagai ketua DPRD Sumbar InshaAllah Kolaborasi DPRD Sumbar bersama PWS Sumbar kita jalin dan perkuat dalam rangka kebaikan bersama, “ucapnya.

Dalam giat Audiensi diatas merupakan langkah kebaikan untuk PWS Sumbar sinergitas untuk membangun keorganisasian yang kuat dan konstruktif di Sumatera Barat Katara Ayana Terasa Manfaatna), H. Muhidi oleh PB PWS Sumbar di Nobatkan menjadi Anggota Kehormatan PWS Sumbar. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *