BNews, Lengayang, humas — Dalam rangka meningkatkan Kompetensi Humas KUA Lengayang gelar Pelatihan Menulis Berita dengan Narasumber APRIWANTO di Aula Balai Nikah dan Manasik Haji Kecamatan Lengayang (05/03/2025).
Ini merupakan salah satu program dari Kementerian Agama Kabupaten Pesisir Selatan yaitu mewujudkan KUA dengan peningkatan Literasi Digital dan transpormasi digital agar semua instansi memanfaatkan digital dengan baik dan serta memberikan informasi dengan benar dan tepat ke masyarakat.
Kegiatan ini dilakukan di Aula Manasik Haji yang turut hadir lansung Kepala KUA Lengayang, Narasumber Apriwanto, , Penyuluh agama dan anggota Humas KUA Kecamatan Lengayang.
Apriwanto selaku Narasumber menyampaikan pentingnya dalam menulis berita menggunakan unsur 5 W+ 1 H dan dalam penulisan judul semenarik mungkin dan menggunakan subjek predikat objek dan keterangan (SPOK) sehingga judul yang dibuat menarik khalayak ramai dan mengingatkan setiap pembuatan berita perlu memperhatikan 5 W dan 1 H, agar berita yang dibuat jelas dan tepat serta menarik buat dibaca.
“Azzisman selaku Kepala KUA Lengayang berharap dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan Kompetensi, kreatifitas, peningkatan literasi dan semangat tulis sehingga menghasilkan berita yang aktual, menarik dan efisien dan menarik di baca orang banyak dan dengan adanya pelatihan ini bisa mengasah kemampuan dan meningkatkan pengetahuan humas KUA Lengayang serta memberikan informasi kepada masyarakat, mengedukasi masyarakat dan berguna sebagai referensi.” Ujar Kepala KUA Kecamatan Lengayang. (NA)